Get me outta here!

Minggu, 10 April 2016

Apa itu ATLM/Analis Kesehatan?


Ahli Teknologi Laboratorium Medis (ATLM) atau di Indonesia lebih dikenal dengan Analis Kesehatan adalah profesi yang bekerja pada sarana kesehatan yang melaksanakan pelayanan pemeriksaan, pengukuran, penetapan, dan pengujian terhadap bahan yang berasal dari manusia atau bahan bukan berasal dari manusia untuk penentuan jenis penyakit, penyebab penyakit, kondisi kesehatan atau faktor-faktor yang dapat berpengaruh pada kesehatan perorangan dan masyarakat. Menurut UU No.36 tahun 2014 tentang  Tenaga Kesehatan Pasal 11 ayat 12. Ahli Teknologi Laboratorium Medik  (ATLM) adalah nama yang digunakan bagi seseorang yang berprofesi di laboratorium medik, melakukan pelayanan pemeriksaan, pengukuran, pengujian terhadap bahan pemeriksaan yang berasal dari manusia atau pun bukan dari manusia sehingga bisa menentukan jenis penyakit, penyebab penyakit, membantu memantau proses penyembuhan penyakit seseorang. 

Sedangkan menurut KEPMENKES RI NOMOR 370/MENKES/SK/III/200, Analis Kesehatan atau disebut juga Ahli Teknologi Laboratorium Kesehatan adalah tenaga kesehatan dan ilmuan berketerampilan tinggi yang melaksanakan dan mengevaluasi prosedur laboratorium dengan memanfaatkan berbagai sumber daya. Sarana kesehatan ini berbentuk Laboratorium Kesehatan seperti Laboratorium Patologi Klinik yang memeriksa sampel berupa cairan-cairan tubuh manusia seperti darah, sputum, faeces, urine, liquor cerebro spinalis (cairan otak), dan lain-lain untuk mendapatkan data atau hasil sebagai penegakan diagnosa terhadap suatu penyakit. Cakupannya juga luas meliputi pemeriksaan mikrobiologi (bakteri), parasitologi (fungi, protozoa, cacing), hematologi (sel-sel darah serta plasma), imunologi (antigen, antibodi), kimia klinik (hormon, enzim, glukosa, lipid, protein, elektrolit, dll).
Selama ini profesi  ATLM kurang dikenal di masyarakat, masyarakat lebih mengetahui profesi medis lainnya seperti dokter, perawat, apoteker, dan bidan.  Padahal untuk negeri sebesar Indonesia ini,  ATLM sangatlah besar dibutuhkan. Peran seorang ATLM dalam menegakkan sebuah diagnosis sangatlah penting. Jangan khawatir atau minder dengan gelar diplomanya, karena kenyataannya itu tidak terlalu berpengaruh di dunia kerja. Jadilah tenaga medis yang kompeten dan tidak hanya bermodal gelar maka ketika kamu lulus, beragam tawaran kerja menanti mu, bahkan sebelum kamu diwisuda. Semoga informasi ini bermanfaat bagi semua pembaca dan bisa lebih mengenal apa itu ATLM/Analis Kesehatan. Buat para siswa SMA/SMK yg membaca ini juga, ayo jangan ragu masuk ATLM!



1 komentar: